Cake Klepon, Kue Masa Kini yang Diadopsi dari Jajanan Lawas

cake-klepon

Njajan.com - Kue-kue tradisional saat ini sudah mulai langka di beberapa tempat, khususnya kota-kota besar. Kue jajanan pasar seperti klepon, putu ayu, dan dadar gulung pun menjadi makanan yang dirindukan oleh banyak orang. Berbekal keinginan melestarikan kue nostalgia agar tidak punah ditelan serbuan makanan modern, cake klepon, cake cendol, dan cake dadar gulung pun dimunculkan ke permukaan.

Rupa kue masa kini yang terinspirasi dari kue-kue tradisional ini benar-benar lari dari bentuk lama yang sudah dikenal umum. Klepon, cendol, dadar gulung, dan kolak tampil dalam bentuk kue tart dan cake yang unik dan menarik.

Baca juga: 10 Nama Jajanan Pasar Khas Jawa Tengah yang Masih Eksis Hingga Sekarang


Di Mana Mendapatkan Cake Klepon?

cake-klepon
Cake Klepon (Facebook)
Salah satu tempat yang menyediakan kue tradisional dalam bentuk baru yaitu Bakery Union di Senayan City dan Plaza Senayan. Mereka menyajikan pilihan kue tart dengan varian rasa turunan dari jajanan lawas, seperti cake klepon, kolak, dan dadar gulung.
Selain Union, di kawasan Kemang, ada Tarteri and Co. yang menyediakan cake dengan tipe yang hampir sama. Cake yang bisa Anda cicipi di sini antara lain cake cendol, cake klepon, cake es podeng, dan pie bubur sumsum.

Tampilan cake klepon di Tarteri and Co. berbentuk kotak dengan parutan kelapa kering pada permukaannya. Di atasnya terdapat sebuah klepon hijau sebagai pemanis. Cake ini berupa kue spons hijau dengan lapisan spons gula merah di bagian tengah, ditambah taburan parutan kelapa kering.

Untuk Anda yang berada di Yogyakarta dan sekitarnya, bisa mendapatkan cake klepon di Delicia Bakery yang beralamat di Jalan K.H. Ahmad Dahlan No.101, Yogyakarta. Cake ini merupakan perpaduan cake moist pandan yang lembut dengan krim, gula jawa, dan kelapa kering.

Beralih ke Surabaya, di Creer Patisserie yang menawarkan cake klepon, cendol, dan kopyor. Cake yang dibuat di sini berupa ice cake yang nikmat setelah disimpan di dalam lemari es dan disantap ketika dingin. Harga yang ditawarkan mulai Rp35.000 per potong dan Rp300.000 hingga Rp320.000 untuk cake utuh yang belum dipotong.

Baca juga: 6 Kue Artis Paling Populer di Surabaya


Resep Cake Klepon Nikmat

cake-klepon
Cake Klepon Nikmat (flickr.com)
Jika di dekat tempat tinggal belum ada yang menjual cake klepon, Anda dapat membuat sendiri dengan resep berikut.

Bahan-bahan:
  • 4 butir telur
  • 130 gr gula pasir
  • 1 sdt sp
  • 100 gr tepung terigu segitiga
  • 25 gr susu bubuk
  • 1/2 sdt baking powder
  • 80 gr margarin cair
  • 30 gr coklat putih, lelehkan
  • 5 gr perasa pandan
Bahan Enten:
  • 1/2 buah kelapa parut
  • 50 gr gula pasir
  • 150 gr gula merah
  • 1/2 sdt garam
  • 100 ml air
Bahan Frosting:
  • 100 gr whippy bubuk
  • 200 ml susu dingin
  • 100 gr coklat putih cair
  • 2 tetes perasa pandan
Bahan Topping:
  • Parutan kelapa kering
Cara Membuat:
  1. Campurkan gula, telur, dan sp dengan mixer hingga pucat, gunakan speed 1. 
  2. Masukkan susu, terigu, dan baking powder yang sudah diayak.
  3. Tambahkan margarin dan cokelat cair, aduk rata.
  4. Masukkan perasa pandan, aduk rata.
  5. Tuangkan adonan ke dalam loyang, kukus selama 30 menit.
  6. Setelah matang, dinginkan cake, lalu potong menjadi 2 atau 3 bagian.
  7. Olesi cake dengan frosting, kemudian timpa dengan enten gula merah, dan timpa dengan cake.
  8. Ulangi langkah di atas hingga habis.
  9. Oles bagian luar cake dengan frosting hingga rata, lalu taburkan kelapa kering.
  10. Tambahkan topping sesuai selera.
Untuk catatan, bahan enten harus dimasak hingga menyusut dan bahan untuk frosting di-mixer selama 3 menit dengan kecepatan tinggi.
Cake klepon siap dinikmati ketika berkumpul bersama keluarga ditemani minuman segar.

Nah, itulah hasil inovasi makanan tradisional menjadi kue modern yang tampil lebih ceria. Jika artikel Njajan.com tentang cake klepon ini bermanfaat untuk Anda, silakan klik like dan share. Terima kasih.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama