12 Jenis Mangga Paling Manis di Indonesia

Jenis Mangga Paling Manis di Indonesia (wikipedia.org)

Njajan.com - Buah mangga dikenal memiliki rasa manis dan enak. Kebetulan saat ini musimnya buah mangga. Banyak sekali pedagang yang menjajakan buah mangga di pinggir jalan. Tak heran, harga buah ini cukup murah karena lagi musim. Berbicara tentang mangga, apakah Anda tahu jenis mangga yang paling manis?

Bagi pecinta buah mangga, pasti Anda sudah memiliki jenis buah mangga favorit. Buah ini ternyata tidak hanya terdiri dari satu jenis saja, sebab ada banyak sekali jenis mangga di Indonesia. Saat Anda mengetahuinya, Anda pasti akan terkejut, bahkan jenis, bentuk, dan rasa mangga ternyata bervariasi.

Jenis Mangga Manis di Indonesia (jurassicfruit.com)
Jenis Mangga Manis di Indonesia (jurassicfruit.com)


Mari mengenal berbagai jenis mangga manis di Indonesia. Buah mangga yang kami cantumkan nanti mungkin masih asing di telinga Anda, dan mungkin belum pernah Anda cicipi sebelumnya.

Baca juga: Inilah Buah Terkecil di Dunia, Ukurannya Cuma 0,7 Milimeter

1. Mangga Arumanis


Dari namanya sudah kelihatan bahwa mangga ini sangat manis. Benar, buah mangga ini manis sekali dan menjadi incaran banyak orang. 

Bentuk mangga ini sedikit lonjong dengan ujung runcing. Daging buah mangga ini sangat empuk, lembut, dan manis di lidah. Kalau di Indonesia, buah mangga arumanis sering disebut mangga gadung. Biasanya buah mangga arumanis dijual sekitar Rp 25.000 per kilogram.

2. Mangga Apel


Sekilas buah ini seperti buah apel. Sebab, dari bentuknya mangga ini sangat mirip dengan apel. Namun, setelah dikupas kulitnya ternyata buah mangga. Ciri buah ini agak kemerahan di bagian kulit luarnya. 

Rasa buah mangga apel tidak semanis mangga gadung, tetapi banyak orang menyukai buah mangga apel untuk rujak-an. Meski begitu, ada juga mangga apel yang manis, terutama yang kulit luarnya warna kemerahan.

3. Mangga Golek India


Sebagian dari Anda pasti sudah tidak asing dengan mangga golek india. Buah ini sangat mengunggulkan rasa manis dan daging yang tak berserat. Bentuk buah mangga ini lonjong seperti mangga arumanis.

Tahukah Anda, buah mangga golek india ada yang bobotnya sangat berat. Diketahui ada satu buah mangga golek india yang beratnya mencapai 1,5 kg. Ini bukan yang paling besar, karena masih ada buah mangga terbesar di dunia yaitu mangga yang terletak di desa Tubod, Kota Iligan, Filipina. Buah tersebut beratnya 3,5 kg.

4. Mangga Madu


Buah mangga madu mempunyai rasa sangat manis seperti madu. Ciri mangga ini kulit luarnya kuning cerah dan dagingnya warna putih. Buah ini mempunyai berat seperti mangga arumanis. Mangga madu juga bisa ditemukan di Florida, India, Hawaii, dan Afrika Selatan.

5. Mangga Manalagi


Ini adalah salah satu jenis mangga paling populer di Indonesia. Hampir setiap rumah memiliki tanaman mangga manalagi di teras rumahnya. Rasa mangga ini seperti perpaduan mangga arumanis dan mangga golek. 

Kalau sudah matang, mangga manalagi berwarna kekuningan, sedangkan yang masih muda warnanya putih. Buah mangga ini tahan lama sesaat setelah dipetik.

6. Mangga Alpukat


Bagi yang belum mencobanya, tentu Anda akan kaget. Pasalya, buah mangga alpukat rasanya sama seperti buah alpukat. Teksturnya lembut dan manis. Buah mangga ini sempat viral di kawasan Pasuruan. Ternyata buah mangga alpukat merupakan hasil kawin silang antara mangga madu dengan mangga gadung.

7. Mangga Gedong Gincu


Buah mangga gedong gincu asli dari Cirebon. Daging dan kulit buah ini berwarna kuning kemerahan. Bisa dibayangkan betapa manisnya buah tersebut. 

Sekilas buah mangga gedong gincu hampir sama dengan buah mangga apel. Jadi bentuknya bulat tebal dan serat halus. Mangga gedong gincu dapat ditemukan di Cirebon dan Indramayu, tapi di Indramayu ukurannya lebih kecil. Meski begitu, rasanya tetap manis.

8. Mangga Cengkir Indramayu


Tidak hanya gedong gincur, di Indramayu juga ada mangga cengkir. Buah mangga ini sering disebut mangga Indramayu dan ukurannya cukup besar. Ada yang bilang, buah mangga cengkir merupakan mangga termanis di Indramayu. Buah ini paling manis dan laris di pasaran dibandingkan jenis mangga lainnya.

9. Mangga Madu Anggur


Dilihat dari bentuknya, buah mangga madu anggur mirip dengan mangga arumanis. Buah ini mempunyai rasa yang manis, segar, dan lezat. Daging buah mangga madu anggur juga tebal sehingga bikin orang langsung puas memakannya.

10. Mangga Falan


Buah mangga falan bisa ditemukan di Indonesia, tetapi asalnya dari Thailand. Buah ini katanya memiliki tekstur renyah seperti krispi. Tekstur tersebut tetap membuat rasanya sangat manis. Selain mangga falan, terkadang orang-orang memanggilnya mangga thunder.

11. Mangga Kweni


Mangga Kuini atau Kweni memiliki aroma yang khas. Daging buah ini berwarna kuning cerah. Setelah dimakan, rasanya sangat manis dan segar. Mangga ini cocok dijadikan campuran rujak serut atau sambal rujak.

12. Mangga Malibu


Buah mangga malibu diimpor langsung dari Australia. Tahukah Anda, rasa buah ini mirip dengan kelapa. Buah mangga malibu populer di pertanian Berry Springs, selatan Darwin. Tak banyak yang tahu, ternyata buah ini hasil kawin silang antara mangga irwin dan kensington pride. Tak heran, mangga malibu berwarna merah dan terasa enak, serta bentuknya besar.

Kesimpulan


Demikian beberapa jenis mangga paling manis di Indonesia. Di tempat Anda, mangga apa yang paling manis? Jika di daerah Anda ada buah mangga yang manis sekali, silakan ditambahkan di kolom komentar biar orang lain mengetahuinya.

Baca juga: Nikmatnya Camilan Buah-Buahan Goreng, Bagaimana dengan Nilai Gizinya?

Dari semua jenis mangga tadi, Anda paling suka mangga yang mana? Anda biasanya memakan buah mangga secara langsung atau dijadikan jus? Berikan jawaban Anda di kolom komentar.

Jika artikel Njajan.com bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain. Terima kasih.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama